Smartfren ?
Smartfren merupakan salah satu Internet Service Provider atau operator yang menggunakan teknologi 4G LTE Advanced yang merupakan pengembangan lanjutan dari teknologi 4G (id.wikipedia.org/wiki/Smartfren). Mungkin banyak yang tidak tau kalau dulu smartfren bernama smart, fren, esia, AHA. Ternyata dulu Esia yang sempat terkenal sekarang berubah menjadi smartfren dan tetap memberikan layanan telekomunikasi yang sangat cepat dan stabil.
Kelebihan yang diberikan oleh operator smartfren adalah kestabilan koneksinya jadi sangat cocok untuk para gamer. Sekarang banyak operator yang memberikan kecepatan akses internet yang lebih cepat dari smartfren tapi untuk kestabilan koneksi tidak ada yang bisa mengalahkan smartfren.
Karena itu banyak yang berminat untuk menggunakan layanan operator smartfren untuk kebutuhan sehari-harinya. Terutama saya sekarang menjadi pelanggan tetap smartfren karena itu saya memutuskan untuk membuat postingan tentang berbagi bagaimana rasanya menggunakan operator smartfren. kenapa kita membahas paket unlimited ? karena sekarang yang paling di cari dari smartfren adal paket unlimitednya yang dapat menghemat uang, kita tidak takut kuota tiba-tiba habis dan kita bisa internetan sepuasnya.
Karena jika membeli paket kuota 16 GB 60 RB paling mentok digunakan sampai 2 minggu itu pun dengan kehematan tinggat tinggi wkwkwk. dengan paket unlimited kita mendapat kuota 1 - 1,5 GB perhari dan jika habis kita masih bisa akses chat di medsos, main game buka insta story mantan bahkan stalker mantan wkwkwk. Banyak sekali keuntungan yang didapatkan dari penggunaan paket unlimited.
Kelebihan Smartfren :
- Kestabilan koneksi internet,
- Kecepatan koneksi internet,
- Jangkauan Koneksi yang sangat luas,
- Adanya paket unlimitied.
Kelemahan Smartfren :
- Di beberapa daerah sinyal smartfren susah,
- Harus menggunakan perangkat smartfren atau perangkat yang mendukung 4G LTE only,
- Paket Unlimitied 4G tidak dapat di gunakan di perangkat MIFI padahal pengguna MIFI merupakan pelanggan tetap dan setia smartfren.
Daftar Paket Smartfren dan Harganya :
1. Super 4G Unlimited Bulanan 100RB
merupakan sebuah paket internet unlimitied paling mahal yang ada di smartfren dengan fasilitas :
- Unlimited Nelpon ke sesama smartfren selama 30 hari,
- 1,5 GB penggunaan wajar harian yang full speed, kuota ini kita dapat setiap hari,
- Unlimited Internet dengan kecepatan rendah,
- Mendapat 2500 point,
- Berlaku selama 30 hari.
2. Super 4G Unlimited Bulanan 60RB(promo)
Inilah paket langganan saya dengan harga yang murah namun paket ini masih dalam masa promo sehingga ada kemungkinanan akan ada kenaikan harga nantinya. fasilitasnya adalah :
- Unlimited Nelpon ke sesama smartfren selama 30 hari,
- 1 GB penggunaan wajar harian yang full speed, kuota ini kita dapat setiap hari,
- Unlimited Internet dengan kecepatan rendah,
- Mendapat 1200 point,
- Berlaku selama 30 hari.
3. Super 4G Unlimited Bulanan 50RB
Jika kita membeli paket ini maka kita tidak akan bisa menikmati full speed dari koneksi smartfren, namun koneksi kita akan dibatasi dalam kecepatan 512 kbps. untuk realnya saya belum pernah mencoba jadi saya tidak bisa memberikan kecepatan realnya. fasilitas dari paket ini adalah :
- Unlimited Nelpon ke sesama smartfren selama 30 hari,
- Unlimited Internet dengan kecepatan hingga 512 kbps,
- Mendapat 1000 point,
- Berlaku selama 30 hari.
4. Super 4G Unlimited Mingguan 49RB
Jujur saja harga paket ini sedikit gila dan saya pikir jarang yang akan membeli paket ini. fasilitas paket ini adalah:
- Unlimited Nelpon ke sesama smartfren selama 7 hari,
- 1 GB penggunaan wajar harian yang full speed kuota ini kita dapat setiap hari,
- Unlimited Internet dengan kecepatan rendah,
- Mendapat 490 point,
- Berlaku selama 7 hari.
5. Super 4G Unlimited Harian 9RB
paket ini cocok buat kalian yang ingin mencoba kerennya paket unlimited dari smartfren agar lebih pasti sebelum membeli. fasilitas paket adalah :
- Unlimited Nelpon ke sesama smartfren selama 1 hari,
- 1 GB penggunaan wajar harian yang full speed kuota ini kita dapat setiap hari,
- Unlimited Internet dengan kecepatan rendah,
- Mendapat 490 point,
- Berlaku selama 1 hari.
Cara membeli paket Unlimited Smartfren di Smartphone :
- Pastikan kalian sudah mempunyai pulsa sesuai dengan harga paket yang akan dibeli.
- Lalu sambungkan handphone kalian dengan internet saya sarankan gunakan wifi agar pulsa anda tidak berkurang.
- Lalu buka aplikasi My Smartfren anda karena pembelian paket Unlimited hanya dapat dilakukan melalui aplikasi My Smartfren.
- Setelah kebuka pilih menu beli paket lalu pilih yang paling atas yaitu Super 4G unlimited.
- Lalu pilih paket unlimited yang akan di beli. lalu klik beli dan konfirmasi. tunggu sebentar sampai pesan bahwa paket sudah aktif atau bisa di cek pada menu home jika sudah status internet unlimited maka paket sudah aktif. Jika tidak aktif juga coba retart HP anda.
Yang perlu kalian ketahui adalah paket ini hanya bisa digunakan di perangkat smartphone yang mendukung 4G only jadi sebaiknya pastinkan terlebih dahulu apakah HP kalian mendukung smartfren atau tidak. Agar kalian tidak rugi saat membelinya. Ini merupakan pukulan berat bagi pengguna MiFi karena tidak bisa menikmati pakek unlimited, padahal pengguna Mifi merupakan pelanggan setia smartfren dari awal smartfren mengeluarkan jaringan 4G LTE. Inilah kekurangan smartfren yang paling saya rasakan dimana ketika iya meninggalkan begitu saja para pelanggan tetapnya untuk meraih pasar yang lebih besar. mungkin jika aturan ini dihilangkan pengguna smartfren akan semakin banyak.
Sekian postingan kali ini jika ada Kekurangan saya mohon maaf. Salam Blogger!!! Buang Rasa Malasmu dan Teruslah Berbagi Kebaikan!!! See you next time.
Om Santih, Santih, Santih Om.
Semoga Damai, Damai, Damai Selalu.
0 Komentar